Buku baru "Pride and Prejudice" diluncurkan

id buku, perpustakaan, novel

Buku baru "Pride and Prejudice" diluncurkan

Ilustrasi. (Foto Antarasumsel.com/Feny Selly)

New York (ANTARA/Reuters) - Jo Baker, penulis Inggris telah menulis satu buku berdasarkan novel klasik "Pride and Prejudice" karya Jane Austen namun dia menceritakannya dari sudut pandang para pelayan, kata penerbit Amerika Serikat, Kamis.

Dalam buku bertajuk "Longbourn" itu, yang akan diluncurkan tahun ini di Amerika Serikat, penulis itu fokus pada kisah cinta para karakter utamanya yaitu seorang pelayan laki-laki yang baru tiba dan pembantu rumah tangga pada keluarga Bennet.

"Sementara 'Longbourn' menghidupkan sisi yang berbeda dari dunia yang diciptakan oleh Austen, saya lebih terkesan dengan cara novel ini menyikapi upayanya memindahkan (kisah), menjadi sebuah karya fiksi yang berbeda secara sepenuhnya," kata Diane Coglianese, seorang editor di penerbit Alfred Knopf K., dalam sebuah pernyataan.

Baker menjelaskan tentang kekacauan di kalangan para pelayan keluarga Bennet, persiapan sebuah pesta dansa mewah, dan pandangan para pelayan terhadap keluarga itu serta tragedi dari perang Napoleon.

Baker, yang lahir dan tinggal di Lancashire, Inggris, telah menulis sejumlah buku lain sebelumnya, antara lain "Offcomer," dan "The Mermaid's Child".

Random House Studio dan Focus Features telah membeli hak film untuk "Longbourn." Transworld akan menerbitkan buku itu Inggris dan Random House bertindak sebagai penerbit di Kanada. (ANT)