Apple-Time Warner Cable bahas gadget TV terbaru

id Apple, Time Warner Cable Bahas Gadget TV Terbaru

Apple-Time Warner Cable bahas gadget TV terbaru

Apple (Foto ANTARA/Reuters)

(ANTARA Sumsel) - Apple Inc dan Time Warner Cable serta mitra konten lainnya membahas perangkat untuk TV yang lebih cepat dengan antarmuka pengguna terbaru yang bisa diungkap secepatnya pada April, ujar sumber yang mengetahui masalah itu seperti dikutip Bloomberg.

Produsen iPhone itu, yang perangkat Apple TV-nya seharga 99 dolar Amerika (sekitar Rp) bersaing dengan gadget streaming serupa dari Roku dan Google Inc, berniat untuk memasarkan gadget barunya di toko-toko bertepatan dengan libur Natal, kata sumber anonim itu seperti dikutip Bloomberg.

Sebuah kerja sama dengan Time Warner Cable akan menjadi yang pertama dengan sebuah operator TV berbayar, seperti dilaporkan Bloomberg. Juru bicara Apple Tom Neumayr dan Time Warner Cable menolak untuk berkomentar.

Apple, yang pada masa lalu menyebut produk perangkatnya untuk TV sebagai hobi, secara rutin membahas kemitraan dengan perusahaan-perusahaan konten. Namun perusahaan-perusahaan itu baru-baru ini memberikan produk, yang dihubungkan ke dalam sebuah TV dan video streaming dari Netflix dan provider konten lainnya, penempatan lebih menonjol di toko onlinenya.

Spekulasi terus berlanjut bahwa perusahaan itu sedang mengembangkan semacam produk TV untuk mengganggu industri TV kabel yang sudah lama ada, namun hal itu belum terwujud.