Mal Palembang gelar "Fashion Week" 2016

id fashion show, palembang fashion week, peragaan busana

Mal Palembang gelar "Fashion Week" 2016

Ilustrasi - Sejumlah model memeragakan busana casual karya beberapa desainer Palembang pada Palembang Fashion Week, Kamis malam (20/3). (Foto Antarasumsel.com/14/Feny Selly/Aw)

Palembang, 23/3 (Antara) - Pusat perbelanjaan atau Mal di Kota Palembang mengandeng para designer untuk menggelar "Palembang Fashion week" tahun 2016.

"Kita siap kembali menggelar fashion terbesar di Sumatera Selatan bertajuk `Palembang Fashion Week` pada 23-27 Maret 2016," kata Pemasaran dan Komunikasi Palembang Icon, Hendra Darmawan di Palembang, Rabu.

Menurut dia, Palembang fashion week 2016 kali ini mengangkat tema "the urban invader" dengan latar belakang keinginan penyelenggara yang lebih agresif untuk menjadikan kegiatan fashion ini terbesar di Sumsel.

Palembang fashion week merupakan ajang bergengsi bagi fashionita Kota Palembang dan Sumsel dalam bentuk peragaan busana koleksi trend terbaru 2016 baik dari penyewa fashion Palembang Icon dan designer Indonesia yang bergabung dalam kegiatan tahun ini, katanya.

Ia mengatakan, kegiatan ini melibatkan designer yang lebih banyak dibandingkan penyelenggaraan tahun sebelumnya.

Tercatat 25 designer siap untuk menunjukkan koleksi terbaru 2016 yang terbagi tiga kategori seperti hijab, Indonesia Couture, dan "ready to wear", ujarnya.

Pihaknya juga menghadirkan berbagai anjungan kerajinan tradisional yang tak kalah kualitasnya dibandingkan rancangan para designer.

Kehadiran anjungan pameran ini bekerja sama dengan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di lokasi yang sama dengan para designer di area lantai tiga Palembang Icon.

Ia mengatakan kegiatan ini didukung Pemprov Sumsel melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Pemerintah Kota Palembang serta berbagai sponsor yang mendukung Palembang Fashion Week 2016.

Kegiatan itu diharapkan dapat memberikan citra positif bersama insan fashion untuk menjadikan Kota Palembang sebagai destinasi fashion di Tanah Air, katanya.