Pemprov minta daerah prioritaskan KTP Elektronik

id KTP elektronik, kabiro pemprov sumsel, Edward Candra, Musirawas Utara

Pemprov minta daerah prioritaskan KTP Elektronik

Warga sedang melakukan perekaman data e-KTP di kantor kecamatan. (Foto Antarasumsel.com/13/Feny Selly/Aw)

Palembang, (ANTARA Sumsel) - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan meminta pemerintah daerah tertinggal di wilayah itu untuk memprioritaskan pembuatan Kartu Tanda Penduduk Elektronik.

"Hal ini karena masih banyak warga di kabupaten daerah tertinggal seperti Musirawas Utara yang belum melakukan perekaman KTP elektronik," kata Kepala Biro Pemerintahan Pemerintah Provinsi Sumsel Edward Candra di Palembang, Senin.

Musirawas Utara memang dinyatakan pemerintah pusat sebagai daerah tertinggal sehingga pelayanan seperti perekeman KTP elektronik harus diutamakan, ujar dia.

Apalagi berdasarkan data yang diterima sekitar 34 persen masyarakat di daerah itu belum merekam KTP Elektronik.

Dia mengatakan pelayanan harus ditingkatkan supaya masyarakat di daerah tersebut semuanya memiliki KTP elektronik.

Pemerintah pusat memberikan tenggat pembuatan atau perekaman KTP Elektronik paling lambat akhir September 2016.

"Jadi waktu yang singkat itu harus dimanfaatkan sebaiknya dengan memaksimalkan pelayanan," kata dia.

Pemerintah Provinsi Sumsel akan terus memantau perkembangan pembuatan KTP Elektronik tersebut.

Hal itu untuk mengantisipasi adanya hambatan untuk secepatnya ditanggapi supaya tenggat waktu satu bulan tersebut menjadi efektif.

"Begitu juga bila kurang blanko maka segera diminta sehingga semuanya memiliki kartu yang berlaku seumur hidup tersebut," tambah dia.