Dinkes Musi Banyuasin kampanyekan minum obat antifilariasis

id kaki gajah, penyakit antifilariasis, minum obat antifilariasis, obat, Kepala Dinas Kesehatan Musi Banyuaisn, dr Taufik Rusydi

Dinkes Musi Banyuasin kampanyekan minum obat antifilariasis

Penderita penyakit kaki gajah (FOTO ANTARA)

Musi Banyuasin, Sumsel (ANTARA Sumsel) - Dinas Kesehatan Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan terus mengkampanyekan minum obat antifilariasis untuk mencegah masyarakat terjangkit penyakit kaki gajah yang kasusnya hingga kini masih sering ditemukan.

"Kampanye minum obat antifilariasis itu dilakukan dengan cara menggelar kegiatan minum obat secara massal secara rutin di puskesmas dan sejumlah kawasan permukiman penduduk," kata Kepala Dinas Kesehatan Musi Banyuaisn dr Taufik Rusydi, di Sekayu, Selasa.

Dia menjelaskan, minum obat pencegahan penyakit kaki gajah (filariasis) secara massal bersama jajaran Dinas Kesehatan untuk melalui kegiatan kampanye itu menunjukkan mengkonsumsi obat tersebut sangat aman bagi kesehatan.

Selain dapat meyakinkan masyarakat mengkonsumsi obat itu tidak memberikan efek samping yang berbahaya, diharapkan dapat mendorong masyarakat berpartisipasi menyukseskan kegiatan Pemberian Obat Massal Pencegahan (POMP) dan kampanye pencegahan filariasis, katanya.

Menurut dia, masyarakat perlu mengantisipasi berkembangnya penyakit kaki gajah yang disebabkan oleh cacing filaria dan menular melalui gigitan nyamuk itu.

Melalui kampanye tersebut diharapkan kesadaran masyarakat berperan aktif memberantas penyakit kaki gajah dapat meningkat dan bisa dicegah munculnya kasus penderita baru.

Sementara mengenai upaya yang dilakukan Dinkes Musi Banyuasin bagi warga yang menderita penyakit kaki gajah itu, pihaknya mengerahkan petugas kesehatan untuk memberikan perawatan intensif dan terus memantau perkembangannya hingga sembuh 100 persen, ujar Taufik.