Kakanwil Kementerian Agama Sumsel diganti

id kemenag, kakanwil kemenag

Kakanwil Kementerian Agama Sumsel diganti

Kementerian Agama Republik Indonesia (Antarasumsel.com/Logo/Parni)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatera Selatan diganti dari pejabat lama Hambali kepada HM Alfajri Zabidi di Jakarta, Senin.

Penggantian itu karena Kakanwil yang lama pensiun pada 1 Agustus 2016 dan pejabat yang baru pernah menjadi  Kepala Kantor Kementetian Agama Ogan Ilir, Sumsel.

Sementara Gubernur Sumsel saat menerima Kakanwil baru minta supaya dapat mendukung pemberangkatan umroh lansung menuju Arab Saudi.

Pemberangkatan umroh langsung menuju Arab Saudi itu banyak keuntungan yang dapat diambil seperti meringankan biaya, juga untuk meringankan beban umat Islam yang sedang menjalankan ibadah tersebut, katanya.

Dia mengatakan, memang sekarang ini pemberangkatan masih melalui Jakarta dan belum langsung dan itu terus diperjuangkan.

Selain itu gubernur juga minta kepada Kakanwil untuk selalu menjaga kerukunan antar umat beragama yang sudah tercipta selama ini, kata dia.

Ciptakan kerukunan antar umat beragama dengan selalu berkoordinasi, ujar dia.

Hal ini karena Sumsel tidak pernah terjadi konflik antar umat beragama dan etnis dan itu harus terus dijaga, kata gubernur.