Gerai PMI di mal permudah warga sumbang darah

id donor, gerai donor pmi, mal, gerai

Gerai PMI di mal permudah warga sumbang darah

Gerai PMI di salah satu mal di Palembang (Antarasumsel/com/Feny Selly)

Palembang (Antarasumsel.com) - Gerai donor darah milik Palang Merah Indonesia Kota Palembang di sejumlah pusat perbelanjaan atau mal akan mempemudah warga untuk mendonorkan darahnya di waktu senggang.

"Tempatnya nyaman dan bisa sekalian belanja," kata Riesta, salah satu pendonor usai mendonorkan darahnya di Gerai Palang Merah Indonesia (PMI) di salah satu mal di, ,  Palembang, Senin.

Menurut dia, keberadaan gerai donor darah di Mall cukup penting karena akses yang cukup terbuka dan mudah dijangkau masyarakat.

"Kalau di kantor PMI orang sering ragu tetapi jika di mall atau tempat umum lebih leluasa untuk sumbangkan darah," kata karyawan bank yang menyempatkan donor darah di waktu istirahatnya ini.

Riesta sendiri sudah sejak sepuluh tahun terakhir rutin sebagai pendonor darah sukarela, namun baru beberapa bulan ini menikmati layanan gerai darah PMI di Palemang Indah Mall (PIM).

PMI Kota Palembang sendiri saat ini menyediakan dua gerai donor darah lengkap dengan fasilitasnya di Mall Palembang Trade Center (PTC) dan Palembang Square.

"Gerai di PTC sudah berjalan hampir tiga tahun, sementara di Palembang Square baru berjalan dua bulan," kata petugas PMI jaga di PIM, Darmawati kepada Antarasumsel.com.

Keberadaan gerai di Mall sendiri diakuinya mendapat sambutan yang cukup baik dari masyarakat, terbukti dari animo pendonor setiap harinya.

"Paling sedikit kami menerima sepuluh pendonor di hari biasa, di hari libur bisa mencapai puluhan," kata dia.

Ia mengaku, rekannya bertugas di hari Sabtu-Minggu sering kewalahan melayani pendonor yang cukup ramai di akhir pekan.