Trend rambut klimis jadi "life style" remaja.

id pangkas rambut, gaya rambut, tukang pangkas, anak remaja

Trend rambut klimis jadi "life style" remaja.

Ifan, salah satu pemangkas rambut di Kota Palembang, Minggu (5/2) (Antarasumsel.com/17/Banu S)

Palembang (Antarasumsel.com ) - Model atau gaya rambut model klimis yang menonjolkan pendek dibagian kiri dan kanan dengan membentuk bagian tengah lebih panjang dan disisir rapi disukai anak-anak remaja, dan menjadi trend gaya hidup atau "life style".

"Model gaya rambut remaja dan anak-anak sekolah terlihat rapi dibagian sisi pinggir kiri dan kanan rapi dengan memakai pomade minyak rambut dibagian atas. Namun untuk bagian tengah rambut dibuat rapi dan lebih tebal gaya pekerja kantoran," kata Ifan, salah satu pemangkas rambut di Kota Palembang, Minggu.

Ia menjelaskan, anak-anak muda sekarang sangat kreatif mengikuti trend gaya rambut yang rapi dengan  sedikit kesan maskulin .

Untuk gaya potongan rambut seperti ini dibandrol Rp 15.000 sekali cukur untuk anak-anak dan remaja. Namun untuk perawatan harus memakai minyak rambut pomade yang harganya beragam.

"Sementara trend rambut orang-orang dewasa justru tidak ada perubahan,"katanya.

Ia menambahkan, gaya rambut terkini dengan menipiskan bagian kiri dan kanan dan menata bagian tengah dengan gaya suka-suka menjadi trend.

"Namun gaya rambut seperti ini, masih tetap menonjolkan sisi tengah rambut dengan gaya lebih tebal dan gondrong. Pada saat sekolah terpaksa gaya rambut seperti ini harus segera dipotong, jika tidak akan terkena razia guru di sekolah, " tutupnya.