Produksi padi Sumsel terealisasi 121,18 persen

id padi, beras, produksi padi sumsel, Ishak Mekki, Wakil Gubernur Sumatera Selatan, laporan pertanggungjawaban gubernur

Produksi padi Sumsel terealisasi 121,18 persen

Ilustrasi Padi (ANTARA)

Palembang (Antarasumsel.com) - Produksi padi di Sumatera Selatan terealisasi sebanyak 5.174.460 ton atau 121,18 persen dari target tahun 2016 hanya 4.270.090 ton.

Wakil Gubernur Sumatera Selatan Ishak Mekki menyampaikan hal itu pada laporan keterangan pertanggungjawaban gubernur tahun anggaran 2016 di Palembang, Selasa.

Menurut dia, realisasi ini bahkan telah melampui target tahun 2018 hanya 4.574.142 ton sehingga surplus 2,56 juta ton dan menjadi penyumbang kelima terbesar produksi padi di Indonesia dan penyumbang pertama terbesar produksi padi di Sumatera.

Sementara lanjutnya, untuk produksi jagung terealisasi 624.887 ton atau 341,50 persen dari target 182.985 ton.

Realisasi ini telah melampaui target tahun 2018 yaitu 194.128 ton, katanya.

Ia mengatakan, untuk produksi kedelai terealisasi 25.316 ton atau 146,19 persen dari target sebesar 17.317 ton, realisasi ini juga telah melampui target tahun 2018 hanya 19.168 ton.

Lebih lanjut ia menyatakan, kalau untuk urusan perkebunan, produksi perkebunan karet dari 1,095 juta ton pada tahun 2015 sedikit menurun menjadi 966.489 ton pada tahun 2016.

Kemudian produksi kelapa sawit di lain pihak mengalami peningkatan dari 2,27 juta ton pada tahun 2015 menjadi 2,6 juta ton tandan buah segar (TBS) atau 115,51 persen dari target yang direncanakan yaitu 2,27 juta ton pada tahun 2016, angka ini telah melampaui target tahun 2018 hanya 2,3 juta ton TBS, ujarnya.