Wagub Sumsel janji segera perbaiki jalan rusak

id Ishak Mekki, Wakil Gubernur Sumatera Selatan, perbaikan jalan, jalan lintas provinsi, Ogan Komering Ulu, serta teknis, lelang proyek

Wagub Sumsel janji segera perbaiki jalan rusak

Wakil Gubernur Sumatera Selatan Ishak Mekki (Antarasumsel.com/Feny Selly/)

Baturaja (Antarasumsel.com) - Wakil Gubernur Sumatera Selatan, Ishak Mekki berjanji segera melakukan perbaikan jalan lintas provinsi yang rusak di setiap wilayah kabupaten dan kota di daerah itu.

"Penanganan perbaikan kerusakan jalan terutama di sepanjang titik di wilayah Ogan Komering Ulu (OKU) terbilang lambat," kata Ishak Mekki di Baturaja, Minggu.

Menurut dia, hal ini bukanlah disengaja atau tidak ada perhatian dari Pemprov Sumsel, melainkan karena adanya beberapa kendala teknis, seperti perubahan nomenklatur pada akhir tahun lalu yang berimbas terlambatnya lelang serta teknis lainnya.

"Untuk penanganan jalan provinsi memang agak terlambat akibat adanya perubahan nomenklatur sehingga pelaksanaan lelang juga tertunda. Namun saat ini saya sudah meminta kepala Dinas PU Bina Marga provinsi untuk segera melaksanakan lelang agar para kontraktor pemenang tender dapat melaksanakan perbaikan," kata Ishak Mekki.

Kendala teknis lainnya, menurut wagub, antara lain karena pemprov masih mengurusi pembayaran utang milik kabupaten/kota di Sumsel kepada pemerintah pusat.

Menurut dia, jika pembayaran hutan tersebut tidak segera dilaksanakan akan berimbas dengan belum bisa dilakukannya transfer dana pusat ke daerah.

"Selain itu pemprov juga melunasi hutang kepada kabupaten/kota, karena kalau belum dibayar maka dana transfer belum bisa dikirim oleh pusat," paparnya.

Namun demikian, kata dia, atas nama Pemprov Sumsel berjanji kepada masyarakat OKU secara khusus dan masyarakat Sumsel lainnya, kalau upaya perbaikan jalan rusak akan dilakukan secepatnya.

"Saya ini berasal dari latar belakang PU Bina Marga, terus terang saya sangat sedih jika melihat banyak jalan rusak yang belum diperbaiki," katanya. ***1***

(T.M033/C/S023/S023) 09-04-2017 19:41:39