Dortmund menang 2-1 atas Hoffenheim

id Borussia Dortmund, dortmund, Hoffenheim, pemuncak klasemen, Bayern Munich, liga jerman, Liga Champions

Dortmund menang 2-1 atas Hoffenheim

Pemain Borussia Dortmund Nuri Sahin (Antarasumsel.com/Reuters)

Berlin (Antara/Reuters) - Borussia Dortmund menang 2-1 atas Hoffenheim pada Sabtu untuk naik ke peringkat ketiga di Liga Jerman dengan dua pertandingan tersisa, dan melakukan langkah besar untuk mengamankan tiket fase grup Liga Champions musim depan.  
Gol awal dari Marco Reus dan satu gol larut dari Pierre-Emerick Aubameyang membawa Dortmund, yang juga telah melaju ke final Piala Jerman, mengoleksi 60 angka, unggul dua angka atas tim peringkat keempat Hoffenheim, yang memangkas dedisit dengan penalti larut.

Timo Werner dan pemain pengganti Davie Selke mengemas dua gol ketika tim promosi RB Leipzig menghancurkan Hertha Berlin dengan skor 4-1 untuk mengamankan tiket fase grup Liga Champions dan finis di tiga besar pada musim pertamanya di Liga Jerman.

Pencetak gol terbanyak Leipzig membuat dirinya kini telah mengoleksi 19 gol, ketika tim peringkat kedua Leipzig mengoleksi 66 angka.

Juara bertahan Bayern Munich, yang telah mengamankan gelar pada pekan lalu, menang 1-0 atas tim juru kunci Darmstadt 98 untuk memastikan sang lawan terdegradasi.

Dengan tim peringkat ketiga dijamin mendapatkan 12 juta euro dan tim peringkat keempat menuju putaran kualifikasi Liga Champions, Dortmund terlihat lebih determinan sejak awal.

"Kami menampilkan permainan bertahan yang luar biasa sejak awal," kata pelatih Thomas Tuchel. "Itulah kuncinya."
"Namun ini bukan final. Musim ini belum selesai dan peringkat ketiga belum aman. Sangat penting untuk memelihara intensitas kami."
Reus membawa mereka memimpin pada menit keempat dari apa yang jelas-jelas merupakan posisi offiside, mengarahkan bola ke sela-sela kaki kiper Oliver Baumann.

Aubameyang semestinya dapat menggandakan keunggulan timnya sepuluh menit kemudian ketika Dortmund mendapatkan hadiah penalti karena "hand ball" pemain lawan, yang terlihat sebagai keputusan kontroversial lainnya.

Reus mengendalikan bola dengan lengannya sebelum bola memantul mengenai tangan pemain Hoffenheim, dan wasit Felix Brych menghadiahkan tendangan penalti, memicu kemarahan para pemain tim tamu.

Pemain internasional Gabon Aubameyang menjadi eksekutor namun penaltinya melebar.

        
kemudian nyaris mencetak gol kedua yang sensasional pada menit ke-60, namun Baumann mampu menepis sepakan volinya.   
Ia tidak mampu melakukan apa-apa ketika Aubameyang menyambar bola dari jarak dekat, untuk bergabung dengan pemain Bayern Robert Lewandowski di daftar pencetak gol terbanyak dengan 28 gol.

Hoffenheim mencetak satu gol balasan melalui penalti Andrej Kramaric pada menit ke-86.

VfL Wolfsburg menang 2-0 atas Eintracht Frankfurt 2-0untuk menghidupkan perjuangan mereka menghindari degradasi, unggul tiga angka atas spot playoff degradasi dan menuju peringkat k-14 dengan 36 angka.  (H-RF)