Sekda: Kawasan ekonomi khusus tetap jadi perhatian

id Joko Imam Sentosa, Kawasan Ekonomi Khusus, Sekda, pelabuhan laut, Tanjung Api-Api, produk unggulan daerah

Sekda: Kawasan ekonomi khusus tetap jadi perhatian

Joko Imam Sentosa. (Antarasumsel.com/Evan/Ag/17)

Palembang  (Antarasumsel.com) - Pelaksana Tugas Sekda Pemprov Sumatera Selatan Joko Imam Sentosa mengatakan, kawasan ekonomi khusus tetap menjadi perhatian Pemprov Sumsel karena daerah tersebut akan membangkitkan perekonomian daerah.

Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) akan dijadikan tempat pengelolaan hilirisasi produk unggulan, kata Sekdaprov Sumsel, Joko Imam Sentosa di Palembang, Selasa.

Menurut dia, di lokasi KEK areal pelabuhan laut Tanjung Api-Api (TAA) selain industri besar dan kecil juga akan dibuat hilirisasi produk unggulan daerah.

Bukan itu saja, tetapi kawasan KEK juga akan dibangun pelabuhan samudera guna memperlancar pengiriman produk unggulan daerah, ujar dia.

Dia mengatakan, hal ini karena produk unggulan Sumsel penggaliannya masih belum maksimal, di antaranya belum didukung dengan pelabuhan yang besar.

Oleh karena itu KEK pelabuhan laut Tanjung Api Api, Kabupaten Banyuasin tetap menjadi perhatian utama pembangunan bagi Pemerintah Provinsi Sumsel, ujar dia.

Dia mengatakan, kawasan itu sekarang sedang dilaksanakan pembebasan lahan yang dilakukan secara bertahap.

Selain itu lokasi KEK sudah ada pelabuhan penyeberangan menuju Bangka Belitung yang juga sebagai pendukung percepatan pembangunan kawasan TAA.

Sehubungan itu pembangunan KEK terus dicapu supaya semakin cepat terwujud, terlebih sudah banyak investor menyatakan tertarik untuk berinvestasi sekaligus melakukan kerja sama untuk membangun kawasan tersebut, tambah dia.