Menteri janjikan petani korban konflik lahan garapan

id Sofyan Djalil, Menteri Agraria, Tata Ruang, konflik agraria, surat tanah, lahan garapan pengganti

Menteri janjikan petani korban konflik lahan garapan

Sofyan Djalil (ANTARA)

Karawang (Antarasumsel.com) - Menteri Agraria dan Tata Ruang Sofyan Djalil berjanji akan memberikan lahan garapan dan tempat tinggal untuk puluhan petani yang mengklaim sebagai korban konflik agraria di Telukjambe, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.  
"Secara hukum, mereka tidak punya hak mendapatkan lahan garapan pengganti. Tetapi pemerintah beritikad baik, membantu mereka memiliki rumah dan lahan garapan," katanya, disela kunjungannya di Karawang, Rabu.

Saat ini, para petani yang mengklaim sebagai korban konflik agraria dengan perusahaan yang akan membangun kawasan industri, PT Pertiwi Lestari, mengungsi di rumah dinas bupati Karawang.

Rumah dinas bupati dijadikan sebagai tempat mengungsi mereka, karena selama sudah hampir dua tahun ini rumah dinas tersebut tidak ditempati Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana.  

Sofyan Djalil menyatakan dirinya mendapat tugas dari Presiden Jokowi untuk menuntaskan permasalahan tersebut.

Rencananya, puluhan petani penggarap itu akan dibantu dengan diberikan lahan garapan dan dibuatkan rumah.

Untuk pembangunan rumah atau tempat tinggal, itu akan diserahkan ke pihak perusahaan, PT Pertiwi Lestari. Sedangkan untuk lahan garapan, itu akan dikoordinasikan dengan Perhutani.  
Sementara itu, dalam kunjungannya ke Karawang, Sofyan Djalil sempat berdialog dengan para petani korban konflik agraria, dan menyampaikan pihaknya akan menyelesaikan permasalahan konflik tersebut.  
Menteri Agraria dan Tata Ruang itu didampingi Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana serta Wakil Bupati Ahmad Zamakhsyari dalam melakukan kunjungan itu.