Djokovic tunjuk Agassi sebagai pelatih baru

id Novak Djokovic, tenis, pelatih baru, Andre Agassi, Monte Carlo, perempat final, Piala Davis, Spanyol, serbia

Djokovic tunjuk Agassi sebagai pelatih baru

Saat Novak Djokovic mencium piala setelah memenangkan pertandingan tenis terakhir melawan Tomas Berdych dari Republik Ceko di Monte Carlo Masters di Monaco (Antarasumsel.com/Reuters)

Roma (Antara/Reuters) - Novak Djokovic mengonfirmasi bahwa ia akan dilatih oleh Andre Agassi di Prancis Terbuka setelah ditundukkan petenis muda asal Jerman Alexander Zverev pada final Italia Terbuka yang berlangsung pada Minggu.

Petenis Serbia itu yang takluk 4-6, 3-6 dari Zverev di Roma, mengatakan ia akan bekerja sama dengan juara Grand Slam delapan kali Agassi ketika ia bersiap untuk mempertahankan mahkota Roland Garrosnya.

"Kita lihat saja apa yang dibawa masa depan," kata Djokovic setelah mengeluarkan pengumuman.

Pada awal bulan ini, mantan petenis peringkat satu dunia itu berpisah dengan pelatihnya Marian Vajda, serta pelatih kebugaran Gebhard Phil Gritsch dan fisioterapis Miljan Amanovic.  
Ia ingin menemukan kembali penampilam terbaik setelah penampilan-penampilan buruk sejak menggenapi raihan Grand Slam sepanjang kariernya di Paris pada tahun lalu, di mana ia mengalahkan Andy Murray di final.

Djokovic, yang akan berulang tahun ke-30 pada Senin, terlihat telah kembali ke penampilan terbaiknya saat ia menaklukkan Dominic Thiem di semifinal pada Sabtu di mana ia hanya kalah pada satu game.

Namun ia ditundukkan oleh Zverev yang mendominasi permainan setelah servisnya dipatahkan pada game pembukaan.

Itu merupakan kemenangan terbesar sepanjang karier Zverev (20), ketika ia menjadi pemenang termuda turnamen Masters 1000 sejak Djokovic menjadi juara di Miami pada 2007.

Ia mengendalikan permainan dari bagian belakang lapangan dengan backhand dua tangannya dan pukulan forehand keras.

Zverev kembali mematahkan servicenya pada game ketiga set kedua, dan mengunci permainan dengan break lainnya pada game kesembilan.   (H-RF)