100 Rumah di langkat terendam banjir

id banjir, terendam banjir, Desa Harapan Baru, Desa Lama, Padangpariaman, Sumatera Barat, Jalan alternatif, Harianto

100 Rumah di langkat terendam banjir

Ilustrasi Banjir Dikawasan Padat Penduduk Seorang bocah membawa tabung gas melintasi banjir . (Antarasumsel.com/Nova Wahyudi/dol) ()

Langkat, Sumut (Antarasumsel.com) - Sebanyak 100 rumah yang berada di Desa Harapan Baru, Desa Lama Baru, Kecamatan Sei Lepan, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, terendam banjir setinggi 50 Cm  hingga 150 Cm  diakibatkan curah hujan yang cukup tinggi melanda kawasan itu.

"Benar banjir melanda dua desa yang ada di kecamatan Sei Lepan," kata Kepala Desa Harapan Baru Harianto yang dihubungi melalui telepon selulernya malam ini, Senin.

Harianto menjelaskan untuk Desa Harapan Baru saja ada 59 rumah yang terendam banjir, sementara desa tetangganya yaitu Desa Lma Baru terdapat 41 rumah yang kini terendam banjir dengan ketinggian air antara 50 Cm hingga 150 Cm.  
"Itu untuk data sementara bila curah hujan terus semakin tinggi dan berlanjut hingga malam ini diperkirakan semakin bertaambah lagi rumah warga yang terken banjir," katanya.  
Ada beberapa dusun yang terkena banjir diantaranya Parsaoran, dusun II Wonorejo, dusun 5 cintaa maju, yng diaanggp paling parah.

"Kini ternak dan barang barang milik warga juga sudah diungsikan keberbagai tempat yang tinggi dikawasan itu, termasuk juga warga sudah ada yang mengungsi," ujar dia.

Selain faktor curah hujan yang cukup tinggi di kawasan itu juga karena bendungan yang ada tidak mampu lagi menampung air, mengakibatkan air terus memasuki kawasan pemukiman warga.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah Langkat Noto Atmojo menjelaskan banjir yang melanda kawasan Sei Lepan diakibatkan hujan yang deras yaang curahnya cukup tinggi di kawasan itu.

"Kita sudah persiapkan tim untuk segera diterjunkan ke lokasi banjir sekaarang ini sedang bersiap menuju lokasi," katanya.