Pertamina luncurkan Dexlite dan Pertamax Turbo

id pertaamax, pertamax turbo

Pertamina luncurkan Dexlite dan Pertamax Turbo

Pertamina luncurkan pertamax turbo di Palembang (Antarasumsel.com/Susilawati/17)

Palembang (Antarasumsel.com) - Pertamina Refinery Unit III Plaju bersama Marketing Operation Region II Sumbagsel secara resmi meluncurkan dua produk unggulan terbaru yakni dexlite dan pertamax turbo untuk memenuhi kebutuhan konsumen.

"Alhamdulillah kini RU III dapat memproduksi dexlite dan pertamax turbo untuk kebutuhan masyarakat di wilayah Sumatera Selatan," kata General Manager RU III Plaju, Eman Salman Arief

saat peluncuran dua unggulan produk terbaru itu di Palembang, Jumat.

Menurut dia, kedua produk ini hadir untuk memenuhi kebutuhan bahan bakar berkualitas bagi konsumen Sumatera Selatan.

Ia mengatakan, saat ini kilang RU III memproduksi dexlite sebanyak 795 kiloliter (KL)/bulan dan pertamax turbo di kisaran 1.875 KL/bulan.

Kapasitas produksi kedua produk ini tentunya akan disesuaikan dengan permintaan pasar, katanya.

Sementara General Manager MOR II Erwin Hiswanto menyatakan, permintaan dexlite di Palembang sudah mencapai sekitar 450 KL/bulan, sedangkan pertamax turbo memiliki potensi permintaan mencapai sekitar 240 KL/bulan.

"Ke depannya kami akan terus bersinergi dengan RU III untuk memenuhi kebutuhan pasar tersebut termasuk untuk distribusi ke daerah Sumatera Bagian Selatan lainnya," katanya.

Dengan cetane number 51, dexlite merupakan produk yang unggul dalam sisi efisiensi tenaga dan dari sisi konsumsi bahan bakar.

Selain itu, dexlite juga menawarkan tingkat emisi yang lebih rendah sehingga lebih ramah lingkungan. Oleh karenanya dexlite cocok untuk kendaraan diesel seperti isuzu panther, kijang Innova diesel, toyota fortuner dan mitsubishi pajero.

Selanjutnya pertamax turbo yang dipercaya menjadi bahan bakar resmi pabrikan supercar Italia lamborghini, sangat cocok untuk digunakan untuk kendaraan memiliki kompresi mesin tinggi.

Dengan research octane number (RON) minimal 98, pertamax turbo dilengkapi pula dengan ignition boost formula (IBF) yang menghasilkan performa sempurna pada kendaraan. Itu sebabnya pertamax turbo digunakan dalam ajang balap lamborghini blancpain dupertrofeo european.

"Kami berharap dengan adanya produk ini konsumen akan mendapatkan manfaat dalam sisi kehandalan yang mendukung performa mesin modern, tingkat konsumsi bahan bakar lebih efisien, dan jelas lebih ramah lingkungan," tutur Erwin.

Pada peluncuran dexlite dan pertamax turbo bertema energi untuk berbagi ini, diserahkan santunan kepada 300 anak yatim di SPBU COCO Plaju serta 800 anak yatim lainnya yang tersebar di delapan Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) MOR II.

Konsumen produk pertamax turbo, pertamax, Pertamina dex dan dexlite pun berkesempatan berbagi kebahagiaan pada anak yatim dengan cara cukup membeli produk pertamax turbo, pertamax, Pertamina dex dan dexlite senilai minimum Rp250 ribu.

Kemudian melakukan swafoto (selfie) bersama struk pembelian lalu menggunggahnya ke instagram.

Setiap unggahan struk konsumen akan dikonversi menjadi santunan bagi anak yatim senilai Rp200 ribu. Jadi semakin banyak membeli produk maka lebih banyak konsumen berbagi kebahagiaan pada mereka yang membutuhkan.