Tiga calon Gubernur Sumsel kembalikan formulir

id Yudha Rinaldi, pdi, partai, calon gubernur, pilkada sumsel, formulir pendaftaran

Tiga calon Gubernur Sumsel kembalikan formulir

DPD PDIP Sumsel buka pendaftaran calon gubernur (Antarasumsel.com/Susi/Ang/17)

Palembang (Antarasumsel.com) - Hingga saat ini baru tiga bakal calon Gubernur Sumatera Selatan telah mengembalikan berkas formulir pendaftaran di DPD PDI Perjuangan Sumsel yang akan berakhir pada 28 Juli nanti.

"Baru tiga bakal calon gubernur yang telah mengembalikan berkas formulir pendaftaran, sedangkan sisanya kita tunggu sampai 28 Juli nanti," kata Ketua Tim Penjaringan Calon Kepala Deerah DPD PDI Perjuangan Sumsel, Yudha Rinaldi di Palembang, Rabu.

Menurut dia, untuk pengambilan formulir pendaftaran itu jadwalnya 10-21 Juli 2017, sedangkan pengembalian formulir pendaftarannya 22-28 Juli 2017 dan pihaknya juga memberikan kesempatan untuk memperbaiki berkas 29 Juli sampai 3 Agustus.

Yang telah mengambil formulir pendaftaran di DPD PDI Perjuangan Sumatera Selatan itu sebanyak sembilan bakal calon gubernur dan dua bakal calon wakil Gubernur Sumsel, katanya.

Ia mengatakan, selain bakal calon gubernur dan bakal calon wakil Gubernur Sumsel, tim penjaringan juga menerima pendaftaran bakal calon bupati/wakil bupati, bakal calon wali kota/wakil wali kota yang belum sempat mendaftar di daerah.

Bakal calon bupati/wakil bupati dan bakal calon wali kota/wakil wali kota untuk kabupaten/kota yang telah mengembalikan formulir ada tiga orang, ujarnya.

Ia menjelaskan, ada tujuh bakal calon kepala daerah dari kabupaten/kota yang mengambil formulir pendaftaran dan tiga diantaranya sudah mengembalikan berkas.

Pilkada serentak 2018 akan diikuti sembilan kabupaten dan kota di Sumsel dan ditambah pemilihan gubernur/wakil gubernur Sumatera Selatan.