10 Calon kembalikan formulir pendaftaran ke Golkar

id golkar, yansuri

10 Calon kembalikan formulir pendaftaran ke Golkar

Wakil Ketua DPRD Sumatera Selatan Yansuri (Antarasumsel.com/Susilawati/17)

Palembang (ANTARA Sumsel) - Sebanyak 10 bakal calon gubernur dan wakil Gubernur Sumatera Selatan mengembalikan berkas formulir pendaftaran ke DPD Partai Golkar Sumsel untuk maju pada pilkada serentak 2018.

"Yang mengembalikan berkas formulir pendaftaran sebanyak 10 bakal calon gubernur dan wakil Gubernur Sumatera Selatan hingga penutupan pendaftaran," kata Ketua Panitia Penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah Partai Golkar Sumsel M Yansuri di Palembang, Senin.

Menurut dia, untuk pengembalian formulir pendaftaran ini jadwalnya sudah berakhir pada 4 Agustus 2017.

Jadi, total yang mendaftar sebanyak 12 orang, sedangkan mengembalikan 10 orang bakal calon kepala daerah, katanya.

Ia mengatakan, ada dua orang bakal calon kepala daerah yang tidak mengembalikan formulir pendaftaran yaitu Asmawati dan Susno Duadji.

Sementara itu, ia juga menyampaikan, pada 8 Agustus 2017 akan ada pertemuan rapat untuk membahas bakal calon kepala daerah di daerah yang akan melaksanakan pilkada di Sumsel.

"Kita panggil seluruh DPD Golkar kabupaten/kota dan akan kita sampaikan kepada mereka untuk memenuhi syarat-syarat seperti hasil survei dan lain sebagainya bagi bakal calon bupati/wakil bupati dan calon wali kota/wakil wali kota," ujarnya.

Ia menyatakan, tahapan selanjutnya nanti akan dikeluarkan tiga pasang bakal calon kepala daerah tersebut. Jadi, yang dipanggil itu ketua dan sekretaris DPD II Partai Golkar serta ketua tim penjaringan bakal calon kepala daerah, katanya.

Pilkada serentak 2018 akan diikuti sembilan kabupaten dan kota di Sumsel dan ditambah pemilihan gubernur/wakil Gubernur Sumatera Selatan.