Travel umrah dukung Garuda buka penerbangan Palembang-Jeddah

id travel umrah, umrah, penerbangan langsung, garuda akan buka penerbangan palembang-jeddah, dukung penerbanagan langsung

Travel umrah dukung Garuda buka penerbangan Palembang-Jeddah

Pengelola travel umrah dan haji khusus PT Zam Zam dan Lovina. (Foto Antarasumsel.com/17/Yudi Abdullah)

...Penerbangan langsung dari Bandara Internasional SMB II Palembang ke Jeddah bisa mempermudah dan meringankan biaya perjalanan ke Tanah Suci Mekkah...
Palembang (ANTRA Sumsel) - Sejumlah pengelola biro perjalanan atau travel umrah dan haji khusus di Palembang, Sumatera Selatan mendukung rencana maskapai penerbangan Garuda Indonesia membuka rute Palembang-Jeddah.

"Penerbangan langsung dari Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang ke Jeddah bisa mempermudah dan meringankan biaya perjalanan ke Tanah Suci Mekkah, berdasarkan kondisi tersebut diharapkan rencana Garuda itu bisa segera direalisasikan," kata pengelola biro perjalanan Zam Zam Travel Cabang Sumatera Selatan Irwansyah, di Palembang, Jumat.

Menurut dia, beberapa waktu lalu ada pernyataan General Manager PT Garuda Indonesia Palembang Wahyudi Kresna, berencana mengembangkan sayap bisnis dengan membuka rute baru tujuan Jeddah dari Palembang dengan rute Banjarmasin-Palembang-Jeddah.

Selain memudahkan proses perjalanan dari Palembang ke Jeddah, penerbangan langsung dapat menghemat biaya, karena masyarakat yang terdaftar sebagai jamaah umrah pada travelnya tidak perlu lagi mengeluarkan uang untuk membeli tiket penerbangan tambahan menuju bandara pemberangkatan seperti dari Palembang ke Jakarta (pergi pulang/PP) seperti yang berlangsung selama ini, katanya.

Sementara pengelola travel umrah dan haji khusus PT Lovina Aini Maias Anita menambahkan pihaknya sangat mendukung adanya penerbangan langsung Palembang-Jeddah, Arab Saudi karena dapat memudahkan masyarakat daerah ini dan provinsi terdekat melakukan perjalanan ibadah umrah.

Masyarakat yang melakukan perjalanan ibadah umrah tidak harus berganti pesawat dan berulang kali pindah bandara serta menjalani pemeriksaan petugas keamanan bandara seperti yang terjadi selama ini harus transit di Jakarta atau Malaysia dan Singapura.

Kemampuan masyarakat Sumsel untuk melaksanakan ibadah umrah dalam tiga tahun terakhir semakin meningkat dan berdasarkan data pendaftaran pemesanan pemberangkatan di tarvelnya, hingga 2018 tercatat 2.000 jamaah yang akan diberangkatkan.

Dengan segera direalisasikannya rencana Garuda membuka rute penerbangan langsung Palembang-Jeddah, diharapkan pemberangkatan jamaah umrah dari travelnya tidak perlu lagi melalui Jakarta atau negara tetangga, ujar Anita.

Sementara sebelumnya General Manager PT Garuda Indonesia Palembang Wahyudi Kresna mengatakan pihaknya berencana mengembangkan sayap bisnis dengan membuka rute baru tujuan Jeddah dari Palembang dengan rute Banjarmasin-Palembang-Jeddah.

Rute tersebut ini dinilai memiliki peluang yang sangat menjanjikan setelah melihat jumlah ummat muslim dari Sumsel yang akan menunaikan ibadah umrah tergolong besar setiap bulannya.

Rencana pembukaan rute penerbangan langsung ke Jedah itu berdasarkan pertimbangan jumlah peserta umrah yang berangkat dari Palembang tergolong banyak. Untuk Palembang ada sekitar 3.000 hingga 5.000 orang berangkat umrah setiap bulannya, potensi yang cukup besar itu akan dimanfaatkan sebagai peluang bisnis dengan membuka rute penerbangan langsung dari daerah ini ke Jeddah, kata Wahyudi.