KA ekonomi jadi pilihan angkutan Idul Adha

id kereta api, Divisi Regional III, Idul Adha 2017, PT Kereta Api Indonesia, transportasi darat

KA ekonomi jadi pilihan angkutan Idul Adha

Dokumentasi- Kereta Api pilihan angkutan Idul Adha . (Antarasumsel.com/Feny Selly/Ag/17) ()

Palembang (ANTARA Sumsel) - Pihak PT Kereta Api Indonesia Divisi Regional III Sumatera Selatan menilai, kereta api kelas ekonomi tetap menjadi pilihan angkutan Idul Adha 2017, karena selain terjangkau juga aman dan nyaman selama dalam perjalanan.

Oleh karena itu pihak perusahaan telah menyiapkan 2.752 tiket per hari dengan total 19.602 tiket dari tiga hari menjelang hingga tiga hari setelah Idul Adha, kata Manager Humas PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) Divisi Regional III, Aida Suryanti di Palembang, Rabu.

Ia menjelaskan, penyediaan tiket sebanyak itu dalam rangka menghadapi Idul Adha 1438 Hijriyah yang jatuh pada 1 September 2017 dan bersamaan dengan libur akhir pekan.

Tiket yang disediakan itu untuk relasi (jurusan) Kertapati-Lubuklinggau, KA Komersial Sindang Marga dan KA Ekonomi Serelo. Sedangkan relasi Kertapati-Tanjung Karang KA Komersial Limeks Sriwijaya dan KA Ekonomi Rajabasa.

Ia mengatakan, selama masa angkutan Idul Adha ini sebanyak 11.554 tiket ekonomi telah habis terjual, sedangkan untuk tiket kelas komersial masih tersedia.

Untuk membantu masyarakat yang akan melakukan perjalanan selama masa angkutan Idul Adha tahun 2017, PT KAI Divre III menyiapkan Posko di stasiun-stasiun keberangkatan penumpang sehingga masyarakat yang menggunakan jasa kereta api dapat lebih terlayani dengan baik dan memberikan rasa aman dan nyaman.