Kehadiran jembatan gantung permudah petani

id jembatan gantung, akses menyebrang sungai, warga, hasil pertanian,

Kehadiran jembatan gantung permudah petani

Ilustrasi- jembatan gantung . (ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal)

Baturaja (ANTARA Sumsel) - Kehadiran jembatan gantung di Desa Sukaraja Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan sangat bermanfaat bagi masyarakat dan petani setempat sebagai akses menyebrang sungai dan mengangkut barang dan hasil pertanian.

"Dengan adanya jembatan gantung, kami tidak perlu lagi menyebrang sungai menggunakan perahu mengangkut hasil pertanian," kata Umar (56) salah seorang petani karet warga Desa Sukaraja Kecamatan Lengkiti, Ogan Komering Ulu (OKU) di Baturaja, Rabu.

Menurut dia, selama ini untuk menuju ke kebun para petani terpaksa menyebrang sungai menggunakan perahu dan rakit yang terbuat dari bambu, karena tidak ada fasilitas jembatan gantung.

"Nantinya akses petani menuju ke kebun bisa lebih cepat menggunakan motor dan mengangkut hasil pertanian jadi sangat mudah," ungkapnya.

Kepala Desa (Kades) Sukaraja, Emil saat dikonfirmsi secara terpisah mengaku dalam penggunaan dana desa tahun anggaran 2017 lebih memprioritaskan peningkatan infrastruktur, salah satunya membangun jembatan gantung untuk akses menyebrang sungai bagi masyarakat yang sebagian besar berprofesi sebagai petani tersebut.

"Pembangunan jembatan gantung di desa kami pengerjaannya hampir rampung tinggal proses pengecatan pada jembatan," katanya.

Pembangunan tersebut sudah melalui musyawarah bersama perangkat Desa Sukaraja dan melibatkan seluruh masyarakat yang menilai perlu dilakukan pembangunan jembatan gantung di desa itu.