Pertamina Lubricants luncurkan asuransi BPJS Kesehatan bagi mekanik

id pertamina lubricants, mekanik, bpjs kesehatan, pelumas, bengkel, oli, Sales Region Manager ll, Sinung Wikantoro

Pertamina Lubricants luncurkan asuransi  BPJS Kesehatan bagi mekanik

Sinung Wikantoro (FOTO ANTARA Sumsel/17/Susilawati)

....Pemberian BPJS kesehatan ini merupakan bentuk apresiasi kami kepada mekanik yang sudah berkontribusi besar melalui komitmen mereka melayani pelanggan....
Palembang  (ANTARA Sumsel) - PT Pertamina Lubricants melalui Sales Region II di Palembang bekerja sama BPJS meluncurkan program asuransi  BPJS kesehatan kepada 100 orang mekanik beserta keluarga selama satu tahun ke depan dengan total 400 kepala untuk wilayah Sumatra Bagian Selatan (Sumbagsel).

Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara PT Pertamina Lubricants dan BPJS Kesehatan Cabang Palembang dilakukan oleh Sales Region Manager ll Palembang Sinung Wikantoro dan Kepala BPJS Kesehatan Cabang Palembang Diah Sofrawati di Palembang, Selasa  (17/10)  malam.

Sales Region Manager ll Palembang, Sinung Wikantoro mengatakan, program ini merupakan program CSR loyalitas mekanik PT Pertamina Lubricants yang menyentuh pada aspek jaminan sosial kesehatan.

Program ini telah diluncurkan di berbagai wilayah di Indonesia termasuk Surabaya, Semarang, Jakarta, Banjarmasin, Balikpapan, Medan dan Bali. Secara keseluruhan, PT Pertamina Lubricants telah memberikan lebih dari 2.000 Kartu BPJS untuk mekanik dan keluarga.

Para mekanik ini adalah yang bekerja di bengkel "owned-channel" Pertamina seperti Olimart dan Bengkel Enduro serta bengkel umum. Mereka masuk asuransi BPJS Kesehatan  berserta anggota keluarganya yang terdaftar di dalam kartu keluarga.

Ia menyatakan, mekanik adalah ujung tombak penjualan dan mereka benar-benar dekat dengan konsumen dan masyarakat.

Oleh karena itu dibutuhkan mekanik yang sehat dan sadar sehat sehingga dapat melayani pelanggan dengan baik. Penjualan pelumas Pertamina tidak lepas dari mekanik sebagai iniluencer.        

"Pemberian BPJS kesehatan ini merupakan bentuk apresiasi kami kepada mekanik yang sudah berkontribusi besar melalui komitmen mereka melayani pelanggan," ujarnya.

Dengan melihat semakin tingginya kompetisi bisnis pelumas kendaraan saat ini Pertamina Lubricants tetap bersyukur bahwa produk pelumasnya tetap menjadi primadona dan pilihan utama masyarakat untuk kendaraan pribadi mereka. Hal tersebut tidak lepas dari peranan mekanik yang begitu besar.

Program BPJS mekanik ini merupakan bentuk kepedulian Pertamina Lubricants terhadap mekanik dan keluarga sehingga mereka dapat merasakan kenyamanan dalam bekerja dan sudah mendapatkan jaminan obat dan pelayanan kesehatan jika sakit.

Ia berharap, ke depannya dengan program ini dapat meningkatkan loyalitas mekanik untuk selalu mengedepankan pelumas karya anak bangsa dan tentunya meningkatkan pelayanan yang prima terhadap pelanggan setianya.

Pada kesempatan yang sarna, Sales Region ll juga menyeienggarakan sesi product knowledge untuk para mekanik yang membahas mengenai dasar-dasar pelumas, pemilihan pelumas, teknik penggantian pelumas yang baik dan alur kerja pelumas pada mesin, serta pengetahuan mengenai semua produk pelumas Pertamina.

Training ini diberikan sebagai usaha dari PT Pertamina Lubricants untuk menyampaikan pentingnya mekanik agar mengetahui kualitas pelumas dan sekaligus sebagai endorser dalam penyampaian kualitas pelumas kepada konsumen untuk memilih pelumas terbaik bagi kendaraan, tuturnya.

Pertamina Lubricants mengharapkan bahwa keselamatan kerja dan keselamatan personal mekanik dapat di prioritaskan dan menjadi kunci cerminan yang baik dan handal pada bidangnya.

Hal ini juga merupakan program yang dapat memberikan motivasi para outlet untuk terus memberikan kinerja dan performan yang baik pada tahun-tahun yang akan datang, katanya.